Loading...
Indonesia Kelas 9 Kurikulum MerdekaKelas 9 Kurikulum MerdekaKurikulum MerdekaSMP Kurikulum Merdeka

Indonesia Kelas 9 Bab 4 Kurikulum Merdeka

Indonesia Kelas 9 Bab 4 Kurikulum Merdeka

Indonesia Kelas 9 Bab 4 Kurikulum Merdeka

Halo adik-adik berjumpa lagi di Portal Edukasi.

Pada materi sebelumnya kita telah membahas tentang Rangkuman Materi Bahasa Indonesia Kelas 9 Bab 3 : Komunikasi Ujung Jari.

Nah sekarang kita lanjut ke Rangkuman Materi Bahasa Indonesia Kelas 9 Bab 4 : Dari Hobi Menjadi Pundi-Pundi

Yuk mari disimak!

KURIKULUM MERDEKA

Rangkuman Bahasa Indonesia Kelas 9 Bab 4

Dari Hobi Menjadi Pundi-Pundi

 

 

Teks Eksplanasi

Teks eksplanasi adalah teks yang menceritakan sebab akibat atau proses terjadinya suatu fenomena alam, sosial, budaya, dan lain-lain.

Informasi yang dimuat dalam teks eksplanasi bersifat faktual yang disampaikan dalam bentuk deretan penjelas yang disajikan secara berurutan dari tahap awal hingga akhir.

Struktur dari teks eksplanasi adalah:

  • Pernyataan umum atau identifikasi
  • Urutan sebab akibat atau rangkaian kejadian
  • Interpretasi

Pada bagian pernyataan umum dijelaskan gambaran umum tentang fenomena yang akan dibahas.

Pada bagian urutan sebab akibat dijelaskan tentang penyebab dan akibat yang disebabkan oleh fenomena tersebut.

Pada bagian interpretasi biasanya berupa kesimpulan.

Teks eksplanasi sendiri ada banyak ragamnya tidak hanya dalam bentuk teks saja loh!

Bisa berbentuk pidato ataupun poster.

Jadi tergantung kreatifitas kita dalam menyusun teks eksplanasi tersebut.

 

Contoh Teks Eksplanasi

Berikut ini adalah contoh teks eksplanasi, hati-hati cukup panjang ya!

 

Contoh Teks Eksplanasi

Hati-Hati Tukang Tipu!

Biasanya, ketika seseorang mulai menjadi wirausaha, salah satu pertanyaan yang diajukan adalah dapat modal dari mana. Sayangnya, kebutuhan akan modal ini dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan. Tak jarang, penipuan tersebut mengiming-imingi calon korban dengan hadiah atau undian dengan jumlah yang besar. Pada ujungnya, korban justru merugi karena harus mengeluarkan sejumlah uang. Niatnya mendapatkan modal justru menjadi korban penipuan.

Bagaimana cara mengenali bahwa kalian sedang berhadapan dengan penipu?

Pertama, biasanya pelaku menghubungi korban melalui layanan pesan singkat (SMS—short message service), telepon, atau aplikasi chat dan mengaku dari perusahaan besar. Kedua, isi pesannya memberi kabar bahwa korban mendapatkan hadiah atau memenangi undian. Ketiga, nomor yang digunakan adalah nomor pribadi.

Bunyi pesannya biasanya seperti ini. Perhatikan, penulisan pesannya pun tidak menggunakan kaidah bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Dapatkah kalian menemukan kesalahannya?

Indonesia Kelas 9 Bab 4 Kurikulum Merdeka

 

Jika perintah dalam pesan tersebut dituruti, pelaku akan menggiring korban untuk melakukan transfer uang. Biasanya alasannya untuk membayar pajak atau biaya pengiriman hadiah. Jika korban menolak, pelaku akan mengancam, misalnya rekening diblokir, hadiah hangus, atau ancaman lain.

Sekarang kalian sudah tahu ciri-ciri si tukang tipu. Apa yang harus kalian lakukan sebagai tindakan berjaga-jaga?

  1. Jangan pernah memberikan kata sandi atau password apa pun kepada orang lain. Kata sandi adalah milik kalian pribadi. Cukup kalian dan orang tua yang tahu.
  2. Waspadalah terhadap telepon, chat, SMS, atau email mencurigakan dari pihak yang tidak dikenal, sekalipun ada nama perusahaan terkenal yang disebutkan.
  3. Laporkan hal tersebut kepada orang tua atau guru. Jika diperlukan, orang tua atau guru akan melakukan pengecekan ke kantor resmi lembaga atau perusahaan yang disebutkan dalam SMS.
  4. Jangan sembarangan menghubungi nomor atau website yang tercantum dalam pesan tersebut.
[collapse]

 

Apabila kalian sudah cukup memahami materi ini, coba juga latihan soal materi ini pada link dibawah ini:

 

Latihan Soal Indonesia Kelas 9 Bab 4 Kurikulum Merdeka

 

Sekian rangkuman yang dapat Admin bagikan kali ini tentang rangkuman Materi Bahasa Indonesia Kelas 9 Bab 4 Kurikulum Merdeka.

Jangan lupa share ke teman teman kalian apabila kalian merasa artikel ini bermanfaat untuk kalian.

Selalu kunjungi Portal Edukasi untuk rangkuman materi lainnya ya.

Baca Juga: Rangkuman Materi Indonesia Kelas 9 Bab 5 Kurikulum Merdeka

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
error: Maaf Dilarang Copas Ya :)
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x