Daftar Isi
Materi Prakarya Kelas 9 Bab 4
Halo adik-adik berjumpa lagi di Portal Edukasi.
Pada kesempatan sebelumnya, Admin telah membagikan Materi Prakarya Kelas 9 Bab 3: Budidaya Ternak Hias.
Nah, kali ini Admin akan membagikan materi baru nih.
Yaitu Materi Prakarya Kelas 9 Bab 4: Pengolahan Bahan Pangan Ikan dan Daging.
Yuk mari disimak!
Materi Prakarya Kelas 9 Bab 4
Pengolahan Bahan Pangan Ikan dan Daging
Ikan dan Daging Menjadi Makanan
Ikan adalah anggota vertebrata poikilotermik (berdarah dingin) yang hidup di air dan bernapas dengan menggunakan insang.
Daging sebagai bahan olahan ialah, bagian lunak di tubuh hewan yang terbungkus kulit dan melekat pada tulang yang menjadi bahan olahan pangan.
Sebagai sumber olahan pangan, berdasarkan warna dasar bahan pangan daging dapat dibedakan menjadi 2, yaitu daging berwarna putih dan daging berwarna merah.
Jenis-Jenis Ikan
Ikan yang banyak hidup di Indonesia berdasarkan ekologinya terbagi menjadi 3 yaitu:
- perairan tawar
- perairan payau
- perairan laut
Mari bahas satu per satu!
Ikan Perairan Tawar
Ikan perairan tawar adalah ikan yang menghabiskan sebagian atau seluruh hidupnya di air tawar, seperti sungai dan danau.
Contohnya ikan lele, mas, bawal, dan sebagainya.
Nah sekarang apa saja hasil olahannya?
Ikan lele diolah menjadi pecel lele, abon lele, lele asap.
Ikan Mas diolah menjadi pepes ikan mas dan pesmol ikan mas.
Ikan bawal diolah menjadi bawal asam manis dan bawal bakar.
Ikan Perairan Payau
Ikan perairan payau adalah ikan yang hidupnya di perairan payau, dimana perairan payau merupakan pencampuran antara perairan tawar dan perairan laut seperti muara.
Jenis-jenis ikan air payau yang sering dikonsumsi sebagai bahan pangan seperti ikan bandeng dan ikan kakap.
Ikan bandeng diolah menjadi bandeng presto.
Ikan kakap diolah menjadi otak-otak, siomay, kaki naga, nugget.
Ikan Perairan Laut
Ikan perairan laut adalah ikan yang hidup di laut dengan salinitas di atas 30 ppm.
Jenis-jenis ikan laut yang sering dikonsumsi adalah ikan tuna, ikan tenggiri, ikan kembung.
Ikan tuna diolah menjadi fillet ikan tuna, steak tuna, pengalengan ikan tuna.
Ikan tenggiri diolah menjadi siomay, kerupuk, bakso.
Ikan kembung diolah menjadi ikan kembung goreng.
Jenis-Jenis Daging
Berikut ini adalah beberapa jenis-jenis daging yang biasa dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia:
- Daging ayam
- Daging ayam kampung
- Daging ayam broiler
- Daging sapi
- Daging kambing
- Daging kerbau
- Daging babi
Manfaat Ikan dan Daging
Ikan dan daging adalah sumber penghasil protein hewani.
Fungsi protein antara lain:
- Sebagai zat pembangun.
- Cadangan makanan dan sumber energi.
- Sintesis antibodi, hormon, dan enzim.
- Pengatur keseimbangan kadar asam dan basa di dalam sel.
- Pembentukan dan perbaikan sel serta jaringan terutama anak-anak yang berada pada masa pertumbuhan.
Metode Pengolahan Ikan dan Daging
Metode memasak bahan pangan ikan dan daging biasanya dengan metode:
- merebus (boiling),
- mengukus (steaming),
- menggoreng (fried),
- membakar (grilling),
- memanggang/dioven.
Apabila kalian sudah cukup memahami materi ini, coba juga latihan soal materi ini pada link dibawah ini:
Latihan Soal Materi Prakarya Kelas 9 Bab 4
Sekian rangkuman yang dapat Admin bagikan kali ini tentang rangkuman Materi Prakarya Kelas 9 Bab 4.
Jangan lupa share ke teman teman kalian apabila kalian merasa artikel ini bermanfaat untuk kalian.
Selalu kunjungi Portal Edukasi untuk rangkuman materi lainnya ya.
Terima kasih.