Loading...
MTKKelas 7Rangkuman MateriSemester 2SMP

Matematika Kelas 7 Aritmatika Sosial

matematika kelas 7 aritmatika sosial

Matematika Kelas 7 Aritmatika Sosial

Halo adik-adik bertemu kembali dengan Admin Portal Edukasi.

Pada kesempatan sebelumnya, Admin telah membagikan Matematika Kelas 7 Perbandingan.

Sekarang Admin akan membagikan Matematika Kelas 7 Aritmatika Sosial.

Yuk mari disimak!

Matematika Kelas 7 Bab 6

Aritmatika Sosial

 

Cara Mencari Keuntungan Aritmatika Sosial

Dalam aritmatika sosial ada yang namanya keuntungan.

Keuntungan adalah nilai dimana harga jual lebih tinggi daripada harga beli.

Jadi apabila dituliskan kedalam rumus matematika akan menjadi :

Keuntungan = Harga Jual – Harga Beli

Mari kita aplikasikan kedalam contoh soal.

 

Contoh Soal Keuntungan Aritmatika Sosial

Perhatikan contoh soal dibawah ini :

Pak Subur seorang penjual bubur ayam di daerah Jakarta. Seperti biasa, setiap pagi Pak Subur pergi ke pasar untuk berbelanja bahan pokok untuk membuat bubur ayam. Untuk membeli bahan pokok bubur tersebut, Pak Subur menghabiskan uang Rp1.000.000,00. Dengan bahan baku tersebut Pak Subur mampu membuat sekitar 130 porsi bubur ayam dan dijual dengan harga Rp10.000,00 per porsi. Pada hari itu Pak Subur mampu menjual 110 porsi bubur ayam. Hitunglah keuntungan Pak Subur pada hari itu!

Dalam menyelesaikan soal diatas maka langkahnya adalah :

  • Menentukan harga beli, harga beli dalam soal diatas berarti modal yang dikeluarkan yaitu Rp 1.000.000,00.
  • Menentukan harga jual, harga jual dalam soal diatas berarti porsi bubur yang terjual. Porsi yang terjual 110 dengan harga satuan Rp 10.000,00 maka jumlah harga jualnya adalah 110 x Rp 10.000,00 = Rp 1.100.000,00.
  • Memasukan keduanya kedalam rumus keuntungan maka :

Keuntungan = Harga jual – Harga Beli

Keuntungan = Rp 1.100.000,00 – Rp 1.000.000,00

Keuntungan = Rp 100.000,00

Dari penyelesaian diatas maka diketahui keuntungan Pak Subur pada hari itu adalah Rp 100.000,00

Mudah kan?

 

Cara Mencari Persentase Keuntungan Aritmatika Sosial

Sesuai dengan namanya, kita akan mencari dalam bentuk persen.

Maka berlaku rumus persentase keuntungan yaitu :

rumus persentase keuntungan

Mari kita aplikasikan kedalam contoh soal.

 

Contoh Soal Persentase Keuntungan Aritmatika Sosial

Perhatikan contoh soal dibawah ini :

Pak Dedi membeli suatu motor bekas dengan harga Rp4.000.000,00. Dalam waktu satu minggu motor tersebut dijual kembali dengan harga Rp4.200.000,00. Tentukan persentase keuntungan Pak Dedi.

Untuk menyelesaikannya maka langkahnya :

  • Menentukan harga beli yaitu Rp 4.000.000,00
  • Menentukan harga jual yaitu Rp 4.200.000,00
  • Tinggal kita masukan kedalam rumus, maka :

contoh soal persentase keuntungan

Ingat dalam pembagian dan perkalian matematika kita bisa mencoret nilai yang sebanding atau sama.

Maka keuntungan Pak Dedi adalah 5% dari penjualannya.

Mudah bukan?

 

Cara Mencari Kerugian Aritmatika Sosial

Setelah kita menghitung tentang keuntungan, maka kita beralih tentang kerugian.

Kerugian berarti ketika harga jual lebih rendah daripada harga beli.

Maka rumusnya adalah :

Kerugian = Harga Beli – Harga Jual

Mari kita aplikasikan kedalam contoh soal.

 

Contoh Soal Kerugian Aritmatika Sosial

Pak Soso seorang penjual bakso di daerah Malang. Setiap hari Pak Soso menghabiskan Rp800.000,00 untuk berbelanja bahan baku untuk membuat bakso. Dengan bahan baku tersebut Pak Soso mampu membuat rata-rata 120 porsi dengan harga Rp8.000,00 per porsi. Pada hari itu terjadi hujan di tempat Pak Soso biasa berjualan, sehingga bakso yang laku terjual hanya 90 porsi. Hitunglah kerugian yang dialami Pak Soso!

Dalam menyelesaikan soal diatas maka langkahnya adalah :

  • Menentukan harga beli, harga beli dalam soal diatas berarti modal yang dikeluarkan yaitu Rp 800.000,00.
  • Menentukan harga jual, harga jual dalam soal diatas berarti porsi bakso yang terjual. Porsi yang terjual 90 porsi dengan harga satuan Rp 8.000,00 maka jumlah harga jualnya adalah 90 x Rp 8.000,00 = Rp 720.000,00.
  • Memasukan keduanya kedalam rumus kerugian maka :

Kerugian = Harga Beli – Harga Jual

Kerugian = Rp 800.000,00 – Rp 720.000,00

Kerugian = Rp 80.000,00

Dari penyelesaian diatas maka diketahui kerugian Pak Soso pada hari itu adalah Rp 80.000,00

Mudah kan?

 

Cara Mencari Persentase Kerugian Aritmatika Sosial

Sesuai dengan namanya, kita akan mencari dalam bentuk persen.

Maka berlaku rumus persentase kerugian yaitu :

rumus persentase kerugian

 

Mari kita aplikasikan kedalam contoh soal.

 

Contoh Soal Persentase Kerugian Aritmatika Sosial

Perhatikan contoh soal dibawah ini :

Pak Rudi membeli sepetak tanah dengan harga Rp40.000.000,00. Karena terkendala masalah keluarga, Pak Dedi terpaksa menjual tanah tersebut dengan harga Rp38.000.000,00. Tentukan persentase kerugian yang ditanggung oleh Pak Rudi!

Untuk menyelesaikannya maka langkahnya :

  • Menentukan harga beli yaitu Rp 40.000.000,00
  • Menentukan harga jual yaitu Rp 38.000.000,00
  • Tinggal kita masukan kedalam rumus, maka :

contoh soal persentase kerugian

Ingat dalam pembagian dan perkalian matematika kita bisa mencoret nilai yang sebanding atau sama.

Maka kerugian Pak Rudi adalah 5% dari penjualannya.

Mudah bukan?

 

Apabila kalian sudah cukup memahami materi ini, coba juga latihan soal materi ini pada link dibawah ini:

 

Latihan Soal Matematika Kelas 7 Aritmatika Sosial

 

Sekian rangkuman yang dapat Admin bagikan kali ini tentang Matematika Kelas 7 Aritmatika Sosial.

Jangan lupa share ke teman teman kalian apabila kalian merasa artikel ini bermanfaat untuk kalian.

Selalu kunjungi Portal Edukasi untuk rangkuman materi lainnya ya.

Baca Juga:  Matematika Kelas 7 Bunga Tunggal Diskon Pajak
4.4 7 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
error: Maaf Dilarang Copas Ya :)
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x